Android - Perbedaan “match_parent” dan “wrap_content”
Saat kita mendesain tampilan dari aplikasi yang akan kita buat, kita akan bertemu dengan atribut “match_parent” dan “wrap_content”. Kedua nya berfungsi untuk memberikan nilai dari lebar (android:layout_width) dan lebar (android:layout_height) pada Object (TextView, ListView, ImageView, dst).
Latihan

Secara default TextView yang berisi “Hello World!” memuat kode android:layout_width=“wrap_content” dan android:layout_height=“wrap_content”. Hal ini akan menyebabkan “Hello World!” diberikan ukuran yang sesuai dengan object TextView itu sendiri.

Berikan baris kode tambahan (android:textColor=”@android:color/white”) dan
(android:background=”@color/colorAccent”) agar bisa tampak dengan jelas tinggi dan lebar object.

Lalu jalankan aplikasi, tekan “Shift+F10“ atau tekan tombol play berwarna hijau diatas. Hasilnya terlihat jelas seperti ini.

Warna merah muda akan menyesuaikan dengan object TextView. Itu hasilnya jika kamu menggunakan “wrap_content”. Sekarang mari ubah “wrap_content” dengan “match_parent”, lalu jalankan dan lihat apa yang terjadi.

Warna merah muda akan membesar, karena memang disesuaikan dengan layar android. Jika kamu mencoba “fill_parent”, hasilnya akan sama.

Lalu apa yang akan terjadi jika yang kita tulis adalah (android:layout_width=“wrap_content”) dan (android:layout_height=“match_parent”), ataupun sebaliknya ?

Posting Komentar untuk "Android - Perbedaan “match_parent” dan “wrap_content”"